Jakarta –
Brand produk interior kayu, Courtina membuka showroom terbaru di Indonesia Design District Kawasan Pantai Indah Kapuk (PIK), Selasa (28/11) yang lalu. Kehadiran Courtina di PIK sebagai upaya dalam memudahkan melayani pelanggan.
“Saya rasa Indonesia Design District bisa membawa Brand Courtina lebih dikenal lagi secara lebih luas, kita punya banyak sekali customer di kawasan ini dan memang ada demand juga” ungkap Direktur Utama sekaligus Founder Courtina, Jimmy Tan dalam keterangan tertulis, Sabtu (2/12/2023).
Jimmy melanjutkan Courtina sudah berdiri sejak tahun 1994. Selama puluh tahun, Courtina tetap memberikan layanan prima dan selalu konsisten menjaga kualitas produk.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Apalagi Courtina mampu bertahan ketika wabah COVID-19 melanda. Pada masa itu, Courtina bertahan dan menambah showroom baru di kota-kota besar lainnya.
Brand Courtina telah dilengkapi dengan sertifikasi Sistem Verifikasi dan Legalitas Hutan Indonesia (SVLK) dan International Stewardship Council (FSC). Hal tersebut menunjukkan komitmen Courtina dalam menghasilkan produk-produk berkualitas tinggi serta melindungi kelestarian kehidupan lingkungan secara legal.
“Decking, lantai kayu, panel dinding, kisi plafon, semua bisa dengan Courtina. Jaminan produk bergaransi, bahkan ada yang sampai bergaransi sampai 30 tahun, saya mau hadirkan produk yang terbaik untuk seluruh customer,” ucap Jimmy.
Sebagai informasi Showroom Courtina ini berlokasi di RS 6 A, Indonesia Design District, PIK. Brand ini pun menjadi langganan artis Ibu Kota seperti Titi Kamal, Christian Sugiono, Atta Halilintar, Ayu Dewi, Shareena Delon, dan masih banyak lagi.
Menurut Jimmy, Word of Mouth menjadikan Courtina sebagai produk kayu langganan para artis. Selain itu, Courtina juga hadir di Perkantoran Bank Indonesia, BUMN lainnya, dan di Marianna Resort di daerah Samosir Medan.
(anl/ega)