Jakarta –
Ramai di media sosial foto Menteri BUMN Erick Thohir muncul di tampilan layar mesin ATM bank BUMN. Salah satunya di ATM BNI.
Menanggapi hal tersebut Corporate Secretary BNI Mucharom mengungkapkan jika saat ini mesin ATM merupakan salah satu sarana transaksi keuangan yang sudah akrab dan terpercaya di kalangan masyarakat.
“Oleh karena itu, perbankan kerap menjadikan sarana ini untuk mengedukasi masyarakat terkait informasi terkini di perusahaan, baik informasi produk, pelayanan, maupun informasi penting lainnya, termasuk informasi terkini yang terjadi di lingkungan BUMN,” ujar dia kepada detikcom, Rabu (10/11/2021).
Mucharom menyebutkan untuk menjalankan bisnis secara profesional, perusahaan secara umum mempunyai core values, corporate values, maupun business values. Selama ini BUMN mempunyai core values yang beragam. Untuk membangun BUMN yang lebih baik dan agar tercipta sinergi yang solid, maka dipandang perlu BUMN ini mempunyai core values yang sama.
“Atas kondisi tersebut, tahun lalu Kementerian BUMN menetapkan core values (tata nilai) baru sebagai simbol transformasi yang dijalankan oleh Kementerian BUMN dan seluruh jajaran,” jelas dia.
Menurut dia tak hanya di tubuh Kementerian, tata nilai yang dirumuskan ini diimplementasikan juga ke seluruh BUMN yang disebut AKHLAK.
Sebagai informasi, AKHLAK sendiri memiliki singkatan Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif. Untuk memastikan bahwa tata nilai tersebut berjalan sebagaimana mestinya, maka dalam peringatan satu tahun tata nilai, bank BUMN memasang AKHLAK, termasuk foto Menteri BUMN Erick Thohir sebagai pencetus AKHLAK, salah satunya di ATM.
“Dapat kami sampaikan bahwa AKHLAK menjadi tata nilai BUMN untuk hari ini maupun masa depan. Tampilan yang ada d ATM dan sejenisnya betul betul hanya untuk mensosialisasikan AKHLAK, tidak ada muatan politik sama sekali,” ujarnya.
Simak Video “Pemuda Pendukung Jokowi Demo Minta Erick Thohir Mundur“
[Gambas:Video 20detik]
(kil/ara)