Perusahaan fintech open finance Ayoconnect hari ini mengumumkan kerja sama strategisnya dengan Bank Rakyat Indonesia (BRI), bank dengan total aset terbesar di Indonesia.
Melalui kerja sama ini, Ayoconnect dapat membuka akses ke layanan keuangan terdigitalisasi BRI, seperti direct debit, bulk transfer, hingga pembukaan rekening deposito, bagi ratusan kliennya.
Kolaborasi antara Ayoconnect dan BRI merupakan contoh nyata dari potensi manfaat yang dapat dihasilkan dari implementasi ekosistem open finance.
“Open finance adalah sistem yang membangun interkonektivitas antara penyedia jasa keuangan dengan penyedia jasa lainnya melalui teknologi API guna meningkatkan kualitas layanan bagi pelanggan,” jelas COO dan Founder Ayoconnect, Chiragh Kirpalani, .
Sebagai informasi, API (Application Programming Interface – antarmuka pemrograman aplikasi) merupakan software perantara yang memungkinkan beberapa aplikasi atau institusi untuk terhubung dan berbicara satu sama lain.
“Ekosistem open finance Ayoconnect dibangun untuk memberdayakan penyedia jasa meluncurkan layanan keuangan terdigitalisasi dengan cepat dan mudah, tanpa harus membangun seluruh infrastruktur yang dibutuhkan dari awal,” jelas Chiragh lebih lanjut.
Open finance diprediksi akan menjadi kunci masa depan industri keuangan di seluruh dunia, termasuk di Indonesia. Melalui koneksi antara satu sama lain dalam ekosistem open finance, perusahaan perbankan dan ritel dapat menyediakan berbagai layanan keuangan dengan lebih cepat dan efisien.
Bersambung ke halaman selanjutnya.