bankterkini.com
  • Berita Terkini
  • Cari
Senin, November 3, 2025
No Result
View All Result
  • Berita Terkini
  • Cari
No Result
View All Result
bankterkini.com
No Result
View All Result

Mendag Akan Sosialisasi Penggunaan Mata Uang Lokal ke Eksportir-Importir

admin by admin
5 September 2023
in info Bank
0
Mendag Akan Sosialisasi Penggunaan Mata Uang Lokal ke Eksportir-Importir

Jakarta –

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan (Zulhas) menyebut Kementerian Perdagangan (Kemendag) akan menyosialisasikan penggunaan mata uang lokal (local currency transaction/LCT) dalam kegiatan ekspor dan impor di Indonesia. Kemendag juga akan berkolaborasi dengan kementerian maupun lembaga serta asosiasi untuk menyosialisasikan LCT kepada eksportir maupun importir.

Hal tersebut menyusul ditandatanganinya nota kesepahaman dalam rangka peningkatan penggunaan mata uang lokal dalam transaksi dengan negara mitra yang digelar dalam rangkaian acara ASEAN-Indo-Pacific Forum di Hotel Mulia, Jakarta, Senin (5/9/2023).

“Peran Kemendag untuk peningkatan penggunaan LCT dalam kegiatan ekspor dan impor melakukan kolaborasi dengan K/L dan asosiasi untuk mensosialisasikan penggunaan LCT kepada eksportir dan importir,” ujar Zulhas dalam keterangannya, Senin (5/9/2023).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sebagai informasi, LCT merupakan transaksi ekonomi dan keuangan lintas negara dengan menggunakan mata uang lokal masing-masing negara melalui Bank Appointed Cross Currency Dealer (ACCD) untuk mengurangi ketergantungan terhadap mata uang tertentu (US$) serta efisiensi biaya transaksi Valas. Adapun negara mitra LCT Indonesia saat ini adalah Malaysia, Thailand, Jepang, dan China.

Adapun nota kesepahaman telah ditandatangani oleh 10 pimpinan K/L, yaitu Menko Bidang Perekonomian, Menko Bidang Kemaritiman dan Investasi, Menteri Luar Negeri, Menteri Keuangan, Menteri Perindustrian, Menteri Perdagangan, Menteri BUMN, Gubernur Bank Indonesia, Ketua DK Otoritas Jasa Keuangan, dan Ketua Lembaga Penjamin Simpanan.

Nota Kesepahaman ini bertujuan untuk memperkuat kerja sama dan koordinasi kebijakan antarkementerian dan lembaga untuk peningkatan penggunaan mata uang lokal dalam transaksi perdagangan dan investasi langsung, perbankan dan pasar keuangan, serta transaksi pembayaran antara Indonesia dengan negara mitra.

Pada Nota Kesepahaman juga memuat pembentukan Satgas Nasional LCT yang terdiri dari Dewan Pengarah, Komite Kerja dan Sekretariat. Dewan Pengarah beranggotakan pimpinan KL/level menteri yang merupakan pihak dari nota kesepahaman ini, yang salah satunya adalah Menteri Perdagangan.

Adapun Komite Kerja beranggotakan pejabat setingkat Eselon I. Jangka waktu Nota Kesepahaman berlaku selama 3 tahun sejak ditandatangani dan dapat diperpanjang atau diakhiri berdasarkan kesepakatan tertulis.

(akd/akd)

Previous Post

BNI Paparkan Visi-Capaian Level Global di AIPF 2023

Next Post

OJK Sebut Kredit Investasi Jadi Kunci Perbankan RI Moncer Juli 2023

Next Post
OJK Sebut Kredit Investasi Jadi Kunci Perbankan RI Moncer Juli 2023

OJK Sebut Kredit Investasi Jadi Kunci Perbankan RI Moncer Juli 2023

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Transaksi di Agen BRILink Likupang Ini Tembus Rp 1 M Per Bulan

30 November 2023

BP Jamsostek Gandeng BRI

9 Maret 2022
Laba Bersih BCA Tumbuh 8,5% hingga Agustus 2025, Potensi Cuan Saham Meningkat Tajam

Laba Bersih BCA Tumbuh 8,5% hingga Agustus 2025, Potensi Cuan Saham Meningkat Tajam

6 Oktober 2025
Waskita Buka Suara Respons Direkturnya Tersangka Korupsi

Waskita Buka Suara Respons Direkturnya Tersangka Korupsi

6 Desember 2022
Sukses Transformasi, Pegadaian Catat Laba Rp 3,2 T di Kuartal III-2023

Sukses Transformasi, Pegadaian Catat Laba Rp 3,2 T di Kuartal III-2023

12 Oktober 2023
Erick Thohir Minta BNI Percepat Integrasi Diaspora Lewat BNI Xpora

Erick Thohir Minta BNI Percepat Integrasi Diaspora Lewat BNI Xpora

28 September 2023
Pegawai di 3 BUMN Karya Kabarnya Tidak Bisa Dapat Kredit Bank

Pegawai di 3 BUMN Karya Kabarnya Tidak Bisa Dapat Kredit Bank

21 Juli 2023

BRI Bagi Hadiah Undian Promo di Pasar Tanah Abang, Ada Motor-Logam Mulia

5 Oktober 2023

Terancam Jadi BPR, Bank Oke Mulai Kejar Pemenuhan Modal Inti

1 September 2022

Viral Dirut Disebut Kelola Dana Capres Rp 300 T, Taspen Buka Suara

26 Agustus 2022

Rekrutmen Bersama BUMN 2023 Dibuka Lusa, Intip Gajinya di Sini!

9 Mei 2023

Sebar QRIS Palsu di Masjid, Ternyata Ini Pekerjaan Iman Mahlil Lubis

12 April 2023

Hakim Tolak Praperadilan Pegawai Bank Jadi Tersangka Gegara Berkata ‘Iya’

14 Februari 2022

Kejagung Panggil Menpora Dito Jadi Saksi Kasus Korupsi BTS Kominfo Besok

3 Juli 2023

Nabung Sejak 1982, Nasabah BRI Ini Ketiban Rezeki Dapat Undian Mobil

18 September 2023

Duduk Perkara Merek Bir Jadi Sponsor Global Formula E Jakarta

25 Mei 2022
© Copyright Bankterkini Team All Rights Reserved

No Result
View All Result
  • Home
  • Entertainment
    • Gaming
    • Movie
    • Music
    • Sports
  • Lifestyle
    • Fashion
    • Food
    • Travel
    • Health
  • News
    • Bussiness
    • Politics
    • Science
    • World
  • Tech
    • Apps
    • Gadget
    • Mobile